KOTA BENGKULU | POROSNUSANTARA.COM – Kegiatan tahunan acara “Buko Bersamo” dan Konsolidasi pengurus DPW ABRI-1 dan DPW PPPI-24 tahun 2025 telah usai di laksanakan. ketua DPW Organisasi Masyarakat (Ormas) Amanah Bangsa dan Rakyat Indonesia Bersatu (ABRI-1) Provinsi Bengkulu Ujang Mulkati, M.Pd kepada porosnusantara.com mengungkapkan rasa bahagianya karena acara berjalan dengan lancar dan di hadiri banyak pengurus dan tokoh masyarakat lainnya.
Dalam sambutannya Ujang Mulkati menyampaikan ucapan terimakasih kepada seluruh jajaran Pengurus DPD dan DPW ABRI – 1 di tambahkan Ujang tema kegiatan tersebut adalah ‘ KITA TINGKATKAN SEMANGAT JUANG DALAM GERAKAN PERUBAHAN DEMI MASYARAKAT INDONESIA MAKMUR SEJAHTERA DIRIDHOHI ALLAH SWT.
“Alhamdulillah, kegiatan rutin tahunan ormas ABRI-1 bisa di laksanakan dengan sukses dan lancar” ungkap Ujang Mulkati.
Menurut Ujang Mulkati yang lebih istimewanya kegiatan ini juga sekaligus ajang konsolidasi pengurus ormas ABRI-1 serta pengurus Wilayah cikal bakal partai politik yang insya Allah calon peserta pemilu tahun 2029 yaitu Partai Pejuang Perubahan Indonesia – 24 (PPPI-24) dimana dirinya merupakan salah satu fungsionaris partai.
Acara dilaksanakan di komplek SD IT Al Marjan Jl. Veteran Nusa indah kelurahan Kebun veteran Kecamatan Ratu Agung Jum’at, 21 Maret 2025.
Dalam kegiatan tersebut pengurus mengundang beberapa tokoh terkemuka di Kota Bengkulu dan sekitarnya serta di isi tausiah oleh ustadz Drs H Amar Makhruf ABN seorang pakar organisasi yang sarat pengalaman memberikan tausiyah untuk memberikan motivasi kepada pengurus dan nggota masyarakat yang hadir pada acara tersebut.
Acara ini juga dihadiri oleh para penasehat ABRI-1 antaranya H.Haznam owner Al Marjan dan owner toko Santun Bengkulu ,Ir. Winardi Panggarbessy, Dr.Fanani Handoyo mantan Civitas Akademisi Universitas Bengkulu ,Syamsul Bahri dari kalangan Pengusaha serta para pengurus lain seperti Ustazah Nurazizah Sya’roni, S,Pd serta turut hadir Siti dari DPW ABRI-1 Sumatra Selatan, jajaran pengurus DPW Bengkulu serta pengurus DPD ABRI-1 yang digerbongi Nurzalman , jajaran DPW, DPD PPPI-24 beserta Bendahara Ir. Khairul Amri ,Gadis Santun dan jajaran pengurus ABRI-1 lainnya.
Dalam kegiatan Buka Bersama tersebut juga di adakan kegiatan bhakti sosial oleh Pengurus ABRI-1 dan PPPI-24 berupa pemberian santunan paket sembako kepada yang layak menerimanya.

Acara diawali dengan pembukaan oleh MC dan lantunan Ayat suci Alquran oleh Mukhlis ,SP St Ameh yang juga Sekretaris DPW ABRI-1 Dan dilanjutkan sambutan oleh ketua DPW ABRI-1. Ust. Ujang Mulkati, MPd.
Sedangkan ustd H. Amar Makhruf yang didaulat untuk memberikan motivasi dan sekaligus penguatan kerohanian kepada jajaran pengurus ABRI-1 dan pengurus PPPI-24 mengajak masyarakat untuk serius memperjuangkan perubahan di negeri Indonesia tercinta yang saat sedang tidak baik baik saja.
Menurut dirinya butuh perubahan kebijakan yang tidak lain kita kembali kepada UUD 45 yang telah banyak dirubah dan diamandemen sesuai kepentingan politik penguasa saat ini.
Banyak sekali hal yang disampaikan untuk memberikan darah segar perjuangan agar indonesia menjadi lebih baik. Sebelum Sholat magrib kurang lebih 20 menit penyerahan santunan berupa sembako dan dilanjutkan buka bersama. (SsyBkl)

