banner 728x250

Fun Bike Siwo PWI Jaya 2025 Catat Rekor Peserta, Motor Listrik Jadi Hadiah Utama

Foto: Hadiah Utama Fun Bike Siwon PWI Jaya Satu Unit Motor listrik Adora dari Wali Kota Jakarta Pusat. (Dok-Istimewa).

JAKARTA, POROSNUSANTARA.COMKegiatan sepeda santai (fun bike) yang digelar Seksi Wartawan Olahraga (Siwo) PWI Jaya dalam rangka memperingati Hari Kebangkitan Nasional 2025 berlangsung meriah, Minggu (25/5) pagi. Start dimulai pukul 06.30 WIB dari silang tenggara Monas menuju Ancol, dengan jumlah peserta memecahkan rekor, mencapai 1.250 orang.

Rangkaian kegiatan ini turut dihadiri Wali Kota Jakarta Pusat, Drs. Arifin, M.A.P., yang bersama Ketua PWI Jaya Kesit Budi Handoyo, melepas langsung keberangkatan peserta. Acara ini semakin semarak dengan berlimpahnya doorprize, termasuk hadiah utama berupa motor listrik Adora senilai hampir Rp25 juta, yang merupakan donasi dari Wali Kota Jakpus.

Adora akan menjadi hadiah utama yang diperebutkan dalam pengundian doorprize di akhir acara,” ujar Kesit Budi Handoyo, Rabu (21/5), usai berkomunikasi dengan Wali Kota.

Foto: Rapat Panitia Fun Bike Siwo PWI Jaya dengan Sekretariat Kota Administrasi Jakarta Pusat Bagian Perekonomian. Selasa (20/5/25). (Dok-PWI Jaya).

Dukungan penuh juga datang dari Pemkot Jakarta Pusat yang memberikan fasilitas pengawalan motor oleh Dishub, dua unit ambulans lengkap dengan tenaga medis dari Sudin Kesehatan, serta bantuan teknis lainnya.

Mengingat adanya kunjungan kenegaraan Perdana Menteri Tiongkok ke Istana Negara di waktu yang hampir bersamaan, panitia menegaskan bahwa pelepasan peserta dilakukan tepat pukul 06.30 WIB. “Kami mendapat informasi bahwa area Monas harus sudah steril mulai pukul 07.00 WIB,” jelas Kesit.

Hadiah Melimpah dan Partisipasi Tinggi

Partisipasi peserta datang dari berbagai kalangan di Jabodetabek, termasuk 50 orang dari komunitas gowes Pemkot Jakpus. Antusiasme tinggi juga tampak dari dukungan sponsor, antara lain Bank DKI, PT Liga Indonesia Baru (LIB), BPJS Kesehatan, APPI, BRI Insurance, dan berbagai mitra lainnya.

Seluruh peserta memperoleh perlindungan asuransi dari BRI Insurance, serta berkesempatan memenangkan berbagai hadiah menarik: mulai dari sepeda gunung, logam mulia, televisi, hingga voucher driving di The Range PIK.

Beberapa hadiah istimewa lainnya adalah:

  • Satu unit motor listrik Adora dari Wali Kota Jakarta Pusat

  • Satu set tenis meja dari Disorda DKI

  • Lima sepeda gunung dari Panglima Koarmada RI

  • Dua sepeda dari United Bike

  • Televisi dan logam mulia dari para tokoh dan mitra PWI Jaya

Logistik acara ditunjang oleh Aqua, Mayora, dan katering Nendia Primarasa. Para peserta menerima kaus, snack, serta kupon doorprize, yang dibagikan pada Jumat, 23 Mei 2025, di Markas PWI Jaya.

Ketua Panitia Fun Bike, Franciscus Rio Winto, mengingatkan bahwa peserta wajib menunjukkan bukti transfer saat mengambil perlengkapan. “Kami ingin memastikan semua peserta terdaftar resmi dan memperoleh haknya,” ujarnya.

Kegiatan ini bukan sekadar ajang olahraga dan hiburan, tetapi juga menjadi sarana mempererat silaturahmi antara wartawan dan komunitas gowes, sekaligus mengampanyekan gaya hidup sehat di momen Hari Kebangkitan Nasional. 

(Ayu Andriani)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *