OKU TIMUR | POROSNUSANTARA.COM – Kapolsek Buay Madang Polres Oku Timur P
olda Sumsel, AKP Azwan, SH,MH bersama anggota pimpin kegiatan pengamanan kunjungan Cabup
01, Ir. H. LANOSIN, MT di Desa Pandan Sari II Kec. BP. Bangsa Raja Kab. OKU Timur.
“Kembali kita laksanakan kegiatan pengamanan guna meminimalisir gangguan-gangguan kantibmas mengingat banyaknya masyarakat yang hadir agar tidak timbul potensi kejahatan”ucap Kapolsek Buay Madang, AKP Azwan, SH,MH.
Dalam kunjungan Cabup 01, Ir. H LANOSIN, MT bersama rombongan Tim Pemenangan t
ersebut dalam rangka menghadiri undangan bakti sosial diantaranya cek kesehatan, khitan dan cukur gratis di kediaman Bapak Sahrizal di Desa Pandan Sari II.
Selanjutnya kata Kapolsek”Dan disini juga saya sampaikan pesan Kamtibmas kepada para warga masyarakat mengingat masuk bulan politik, salah satunya isu isu Sara, berita ujaran kebencian, mari bersama-sama kita menolak dan jangan mudah terpropokasi yang intinya ingin memecah belah”tutupnya.
Tambahan informasi, giat kunjungan Calon Bupati OKU Timur 01 pada acara di Desa Pandan Sari II, meninggalkan lokasi sekira pkl 11.30 Wib, situasi berjalan kondusif aman dan lancar.
(red/Eric)













