Malang | POROSNUSANTARA.COM – Pemerintah Kecamatan Turen melaksanakan kegiatan sinkronisasi data penerima manfaat Program Makan Bergizi Gratis yang mencakup 17 dapur Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) di wilayah Kecamatan Turen. Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan ketepatan sasaran penerima manfaat serta kelancaran pelaksanaan program di lapangan.
Acara dibuka secara resmi oleh Bapak Trisulawanto selaku Pimpinan Kecamatan Turen. Dalam sambutannya, beliau menekankan pentingnya sinergi dan koordinasi antar seluruh pihak yang terlibat agar program Makan Bergizi Gratis dapat berjalan optimal dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.
Pengarahan terkait pengawasan pelaksanaan kegiatan disampaikan oleh Danramil Turen Kapten Marsana, yang menegaskan pentingnya kedisiplinan, ketertiban, serta pengawasan berkelanjutan demi menjaga kualitas pelayanan kepada masyarakat. Sementara itu, pengarahan mengenai pembagian wilayah kerja disampaikan oleh Koordinator Kecamatan Turen, Rahmadian Mahiy Firdaus, guna memastikan cakupan pelayanan dari seluruh dapur SPPG dapat merata dan terorganisir dengan baik.
Kegiatan ini dihadiri oleh pihak mitra atau yayasan SPPG, para Kepala SPPG, serta pihak Puskesmas. Seluruh pihak berkomitmen untuk mendukung pelaksanaan pelayanan Ke B3, yaitu bagi ibu hamil, ibu menyusui, dan balita, sebagai kelompok prioritas penerima manfaat program.
Secara keseluruhan, kegiatan sinkronisasi data penerima manfaat Program Makan Bergizi Gratis di Kecamatan Turen berjalan dengan aman, selamat, dan lancar, serta diharapkan mampu meningkatkan efektivitas pelayanan pemenuhan gizi bagi masyarakat yang membutuhkan.












