JAKARTA | POROSNUSANTARA.COM- Polres Metro Jakarta Utara Gelar Apel Kesiapan Operasi Mantap Brata Jaya 2023 – 2024 dalam rangka Pengamanan Kampanye Pilleg dan PilPres 2023-2024.
Apel dipimpin langsung oleh Kapolres Metro Jakarta Utara Kombes Pol.Gidion Arif Setyawan,yang dihadiri 92 personil.
Giat itu dilaksanakan di Halaman Polsek Cilincing,Jakarta Utara, Selasa (28/11/2023). Apel dimulai sekitar pukul 07.50 WIB.
Dalam apel Kapolres menyampaikan, akan mengambil apel setiap hari Selasa di setiap Polsrk-polsek dengan tujuan mengecek kesiapan anggota dalam melaksakan operasi mantap Brata Jaya 2023-2024.
“Kita sudah memasuki tahapan kampanye, saya sampaikan kepada seluruh anggota dalam melaksakan pengamanan agar sadar kamera dan apabila berfoto hati-hati dalam berpose” Ucap Kapolres,Selasa (28/11).
“Kita semua mulai cipkon memetakan konflik yang ada di wilayah , dan untuk konflik dalam Pemilu di harus koordinasi dengan Bawaslu” sambungnya.
Sebagai Informasi,Operasi Mantap Brata 2024 nantinya akan melibatkan 11 satuan kerja dari Mabes Polri. Sebelas satuan yang dimaksud adalah Bareskrim, Baintelkam, Baharkam, Korbrimob, Slog, Divisi Humas, TIK, Propam, Hubinter, Srena, dan Irwasum. Kemudian, 11 satuan kerja itu akan ditempatkan ke dalam sembilan satuan tugas (satgas) yang berbeda.
Sembilan Satgas tersebut adalah Pengamanan Capres-Cawapres, Preemtif, Preventif, Penindakan, Gakkum, Antiteror, Pengaman TPS Luar Negeri, Humas, dan Banops.
(Humaspolres-ju).